Jikalau aku adalah anak kost, mungkin weekend kemarin bisa disebut perbaikan gizi. Tapi sayangnya, aku bukanlah anak kost, dan aku juga anak yang amat gemar makan di rumah. Jadi, weekend kemarin dapat disebut sebagai penghancur pola makan sehat yang telah aku jalani XP.. Bagaimana tidak?
- Jumat pagi, sebelum berangkat ke Bandung, aku sarapan pagi di rumah.
- Setelah itu, aku rumah sodara untuk ngejemput sodaraku yg lain. Nah, di situ aku melaksanakan sarapan yang kedua.. Walau cuma makan sedikit sih..
- Biasanya kalo jalan2, di mobil selalu tersedia snack. Akan tetapi, anehnya kali ini sama sekali tidak tersedia. Karena tidak ingin melupakan 'tradisi', akhirnya kami membeli tahu sumedang dan snack ringan lainnya di rest area di jalan tol cikampek.
- Siangnya, kami makan siang di Kafe Halaman. Syukurlah Mie Tektek -makanan yang kupesan- rasanya paling enak dibanding sama pesanan yg lain, hehe.. *soalnya biasanya pesenanku paling ga enak sendiri..*. Dan siang itu aku juga bertindak sebagai sweeper makanan sisa.
- Sorenya, pergi ke akad nikah sodara. Aku cukup menikmati snack yang dihidangkan.
- Malamnya, ada resepsi pernikahan. Dan ternyata, aku bertemu dengan salah seorang sahabatku sewaktu SMP. Saat itu sebenarnya sih masih kenyang, akan tetapi tidak enak kalo ngobrol tidak sambil makan *padahal aku yang maruk kali yee*. Jadinya, aku makan walau sedikit *tapi sering*. Ugh, kenyang banget rasanya..
- Celaka, oh, celaka.. Seusai menghabiskan makanan, aku ditelpon oleh adikku. Aku disuruh 'pulang' karena mo ada acara keluarga lagi. Dan acaranya yaitu: MAKAN MALAM!!!! Aaaargh.. Duh, bahagia bercampur aduk dengan sedih.. Dan ternyata, satu2nya anggota keluarga yang makan cukup banyak di acara resepsi tersebut adalah aku!! Yang lain hanya makan sedikit atau tidak makan, karena sudah tahu kalau setelah acara pernikahan, akan makan malam lagi.. Tapi koq aku ngga tau ya? T_T.. Jadilah aku pergi ke Kafe Ilalang dengan perut yang kekenyangan + mules.. Saking kenyangnya, bahkan aku hanya memesan semangkuk sup krim.. Duh, nyesel.. padahal ngeliat yang lain pada makan enak2..
Salute for him
Well, I'm quite surprised when he told me this thing at Kafe Halaman.. He asked me, "Le, ikat pinggangmu harganya mahal ya Le?" I answered honestly, "Ah, engga koq pakde..". Yeah, I usually buy my belt when there's a big sale on supermarket.. Then he said, "Tahu ngga Le, iket pinggang Pakde ini hargane piro? 15ribu Le.. Terus kacamata ini cuma sepuluh ribu.." I was surprised and responded," Iya, Pakde?". He said, "Iya. Pakde beli banyak. Terus kasih ke orang-orang. Dan mereka pada seneng". He added whisperly and smile, "Padahal harganya 15ribu."My mom and my aunt were surprised too. Well, salute for him for using Indonesian products that relatively cheap and wear them confidently in front of such famous and influential people. Hope I can follow that good thing.
~harga kacamata Rp10000?? ckckck.. masih ga percaya..
Hotspot is in da House
Hmm, penghuni rumah gw bertambah dengan kehadiran sepupu gw. Dia lagi nyari rumah tp belum dapet, padahal udah mulai ngantor. Nah, kebetulan dia kerja di bidang IT *waduh, ketauan deh bobroknya gw di bidang ini..* Nah, intinya dia memasang wireless broadband router di rumah. So, di rumah bisa hotspot deh.. hohohoho.. Hmm, apakah memang gw yang moron di bidang ini sehingga gw ga tau atau emang tuh teknologi jarang dipake di rumah? Tapi kata adek gw, di rumah temennya jg pake wireless dan di meja makannya suka ada laptop berderet.. Hmm, berarti emang gw yang moron dlm bidang jarkom kali ya.. T_T..
Monday, April 17, 2006
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Labels
- ads
- amazing race asia
- apple
- article
- book
- computer
- daily
- drink
- family
- fasilkom
- film
- food
- friend
- ga jelas
- game
- gathering
- gedung
- holiday
- indonesia
- info
- iseng
- islam
- jalan-jalan
- jogjakarta
- laptop
- lyrics
- meracau
- movie
- music
- occasion
- pengmas
- personal
- picture
- place
- place of interest
- plan
- poll
- porn
- quote
- racau
- random thought
- review
- sinetron
- song
- sport
- study
- telkomsel
- tv
About me
- M.Rabindra Surya aka Arya aka Rabz
- Male
- CSUI
- Twenty
- Maaf kalo ada postingan dengan bahasa Inggris kacaubalau. Lagi belajar ^^"
No comments:
Post a Comment